Sebelum memutuskan untuk menggunakan jasa pembuatan video profile perusahaan, pastikan Anda telah menyiapkan beberapa hal penting. Mulai dari mencari tahu berapa harga jasa pembuatan video company profile? Hingga mengetahui jenis-jenis video perusahaan yang Anda butuhkan.
Jenis-Jenis Video Profil Perusahaan
Saat ini pembuatan video profil perusahaan semakin berkembang pesat, sehingga jenis-jenisnya pun semakin beragam. Mulai dari jenis video photo montage, live action, hingga cinematic. Apa saja perbedaannya? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.
1. Video Photo Montage
Jenis video ini menggabungkan rangkaian beberapa foto perusahaan menjadi sebuah cerita visual yang koheren. Umumnya, rangkaian foto tersebut menyoroti momen bersejarah, pencapaian penting, dan momen berharga lainnya dalam perjalanan perusahaan.
Tampilan video ini cenderung sederhana, namun tetap bisa tampil estetik dengan bantuan transisi yang halus. Salah satu kelebihannya terletak pada kemampuan menyampaikan pesan secara lebih jelas, seperti informasi tentang visi misi dan nilai-nilai perusahaan.
2. Video Live Action
Jenis video ini menampilkan hasil shooting atau rekaman asli yang menggambarkan aktivitas di lingkungan perusahaan. Mulai dari video karyawan saat bekerja, meeting antar-divisi, hingga aktivitas melayani pelanggan. Biasanya juga dilengkapi dengan sambutan dari CEO atau perwakilan direksi.
Video ini mampu memberikan pandangan yang lebih otentik tentang perusahaan, sehingga lebih efektif dalam membangun kepercayaan audiens. Apalagi jika videonya memuat visualisasi yang tepat dan narasi yang mendukung.
3. Video Cinematic
Jenis video cinematic mengutamakan efek visual yang dramatis melalui peralatan kamera canggih dan narasi cerita yang memukau. Video ini juga mengambil rekaman aktivitas nyata di lingkungan perusahaan, tapi prosesnya telah di-setting sedemikian rupa sesuai konsep dan narasi cerita.
Video profil perusahaan yang dibuat sinematik memiliki kelebihan dari segi narasi dan visual yang artistik, sehingga menghasilkan kesan yang mendalam bagi audiens. Akan tetapi proses pembuatannya juga lebih panjang dan kompleks.
Dapatkan Jasa Pembuatan Video Profile Perusahaan Terbaik di Sini
Dari beberapa jenis video profil perusahaan di atas, kira-kira manakah yang menurut Anda paling menarik? Yang pasti, apapun pilihan Anda, sesuaikan dengan anggaran dan kebutuhan perusahaan. Jangan lupa juga untuk memilih penyedia jasa video company profile terbaik dari Foodior.
Foodior merupakan agensi videografi profesional yang telah berpengalaman membuat berbagai jenis video profil perusahaan. Klien kami tersebar di berbagai kota di Indonesia dan berasal dari ragam industri yang bermacam-macam. Mulai dari F&B, transportasi, hotel, ritel, dan masih banyak lagi.
Tak perlu bingung menentukan konsep video. Nanti tim kami akan membantu Anda dalam merancang ide-ide kreatif untuk menghasilkan video profil perusahaan terbaik. Kami juga mengutamakan proses kerja terstruktur dengan timeline yang disepakati bersama.
Segera hubungi kami untuk mendapatkan penawaran jasa pembuatan video profile perusahaan terbaik. Kami menyediakan beberapa pilihan paket harga yang bisa Anda pilih berdasarkan anggaran. Tinggal pilih salah satu sesuai kebutuhan.